Menu

Mode Gelap
Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Tinjau Pengamanan Natal 2025 di Surabaya Pastikan Perayaan Natal 2025 Berjalan Aman, Forkopimda Sidoarjo Pantau Gereja Proyek Rehabilitasi dan Renovasi Madrasah PHTC Jatim 2 Tahap Finishing, Addendum 14 Hari  Kominfo Jatim Evaluasi Pengelolaan SP4N LAPOR!, Dorong Peningkatan Status Kabupaten/Kota Bupati Sidoarjo Tinjau Longsor Bantaran Sungai di Desa Temu, Instruksikan Penanganan Darurat Perkuat Tata Kelola Digital, Ribuan Desa di Jawa Timur Terima Hibah Komputer dari Korsel

DEPOK

Gelar Muskom, Plt Dirut RSUD KiSA: Pengurus Baru Semakin Tingkatkan Kualitas

Avatar photobadge-check


					Plt Direktur RSUD KiSA Depok, Agus Gojali (tengah) bersama DPK PPNI RSUD KiSA usai menggelar Muskom dan Pelantikan Pengurus peridoe 2025-2030. (dok. narasumber). Perbesar

Plt Direktur RSUD KiSA Depok, Agus Gojali (tengah) bersama DPK PPNI RSUD KiSA usai menggelar Muskom dan Pelantikan Pengurus peridoe 2025-2030. (dok. narasumber).

DEPOK, transnews.co.id – Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Khidmat Sehat Afiat (KiSA) Kota Depok menggelar Musyawarah Komisariat (Muskom) periode 2025–2030, Jumat (15/08/2025).

Muskom yang berlangsung khidmat ini menjadi wadah bagi seluruh anggota komisariat dalam memilih ketua sekaligus menyusun program kerja organisasi.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD KiSA Depok, Agus Gojali menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya muskom yang menurutnya tidak hanya menjadi forum demokratis, tetapi juga momentum untuk mempererat silaturahmi antar perawat.

“Alhamdulillah, pelaksanaannya berjalan lancar dan penuh kebersamaan,”

“Terpilih Ketua DPK PPNI yang baru, yaitu Muhammad Muhidin melalui proses yang demokratis,” ungkapnya.

“Harapannya, kepengurusan baru dapat semakin meningkatkan kualitas tata kelola organisasi serta bersinergi dengan manajemen rumah sakit dalam memberikan pelayanan keperawatan yang bermutu,” sambungnya.

Usai pemilihan ketua dilanjutkan dengan rapat formatur untuk menyusun kepengurusan DPK PPNI RSUD KiSA periode 2025–2030, selanjutnya ditutup dengan pelantikan pengurus baru oleh Ketua DPD PPNI Kota Depok.

Agus Gojali menuturkan, keberadaan DPK PPNI RSUD KiSA memiliki peran strategis dalam mendukung peningkatan mutu pelayanan kesehatan.

Ia optimistis dengan semangat kebersamaan dan profesionalisme perawat, DPK PPNI RSUD KiSA dapat memberikan kontribusi besar dalam pelayanan kesehatan di Depok.

“Dengan kebersamaan dan profesionalisme perawat, DPK PPNI RSUD KiSA dapat memberikan kontribusi signifikan dalam pelayanan kesehatan di Depok,” tandasnya.

Baca Lainnya

Sekda Kota Depok Resmikan Dapur MBG Ke-97 di Mampang

20 Januari 2026 - 12:56

Peresmian SPPG Mampang 3, Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas.

Segarkan Roda Pemerintahan, Wali Kota Depok Supian Suri Lantik 17 Pejabat Strategis

15 Januari 2026 - 21:01

Segarkan Roda Pemerintahan, Wali Kota Depok Supian Suri Lantik 17 Pejabat Strategis

Komitmen Keselamatan Kerja, PLN UIT JBB Peringati Bulan K3 Nasional 2026

14 Januari 2026 - 13:50

Jembatan Penghubung Cipayung-Pasir Putih Banjir, Ini Pesan Legislator Nyentrik dari Gerindra

13 Januari 2026 - 13:04

News Trending DEPOK