Menu

Mode Gelap
Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Tinjau Pengamanan Natal 2025 di Surabaya Pastikan Perayaan Natal 2025 Berjalan Aman, Forkopimda Sidoarjo Pantau Gereja Proyek Rehabilitasi dan Renovasi Madrasah PHTC Jatim 2 Tahap Finishing, Addendum 14 Hari  Kominfo Jatim Evaluasi Pengelolaan SP4N LAPOR!, Dorong Peningkatan Status Kabupaten/Kota Bupati Sidoarjo Tinjau Longsor Bantaran Sungai di Desa Temu, Instruksikan Penanganan Darurat Perkuat Tata Kelola Digital, Ribuan Desa di Jawa Timur Terima Hibah Komputer dari Korsel

EKBIS

BRI BO Jakarta Menara BRILiaN Berbagi Jumat Berkah ke Warga Sekitar

Avatar photobadge-check


					BRI BO Jakarta Menara BRILiaN Berbagi Jumat Berkah ke Warga Sekitar Perbesar

Jakarta, Transnews.co.id – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Jakarta Menara BRILiaN kembali menggelar program Jumat Berkah. Program ini merupakan salah satu agenda rutin yang diadakan oleh BRI BO Jakarta Menara BRILiaN. Kali ini program Jumat Berkah diadakan didepan Kantor BRI BO Jakarta Menara BRILiaN pada Jumat, 29 Agustus 2025.

Pimpinan BRI BO Jakarta Menara BRILiaN, Marco Arief Pramudita menjelaskan, untuk Program Jumat Berkah kali ini dilaksanakan didepan kantor BRI BO Jakarta Menara BRILiaN berupa 100 nasi boks. Pembagian ditujukan kepada warga sekitar yang kurang mampu yang melintas didepan area kantor BRI BO Jakarta Menara BRILiaN.

“Alhamdulilah kami selalu mengagendakan Program Jumat Berkah sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” ungkapnya.

Marco menambahkan, adapun bingkisan yang diberikan disesuaikan dengan apa yang dibutuhkan. Sehingga dengan adanya bantuan dari Program Jumat Berkah ini bisa membantu meringankan kebutuhan warga sekitar.

“Kami membagikan 100 nasi boks kepada para warga dekat kantor yang melintas, siapa tahu ada yang belum sempat mengisi perut,” tegasnya.

Selain Program Jumat Berkah, BRI juga mempunyai beragam produk dan program unggulan. Mulai dari program untuk pendidikan, kesehatan, keagamaan, juga ada program undian berhadiah hingga produk perbankan online melalui BRImo yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi dalam satu genggaman.

“Nasabah bisa bertransaksi perbankan mulai dari produk tabungan, pinjaman, pembayaran, asuransi, investasi hingga lifestyle tersedia diaplikasi BRI,” tutupnya.

Baca Lainnya

Musala Al Mutaqin Terima Bantuan dari BRI Bekasi

19 Januari 2026 - 18:48

PLN Group Tegaskan Komitmen Tata Kelola Baik melalui Audiensi dengan Kejati Banten

17 Januari 2026 - 21:10

Kantor Kas BRI HK Tower Diresmikan

15 Januari 2026 - 16:37

Komitmen Keselamatan Kerja, PLN UIT JBB Peringati Bulan K3 Nasional 2026

14 Januari 2026 - 13:50

News Trending DEPOK