Depok – Dalam rangka menyambut HUT Kota Depok yang ke 19 Pemerintah kota Depok melalui Dinas Prawisata Olah raga dan Budaya (Disporyata) mengelar Karnaval yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 28 April 2018. Demikian dikatakan kabid pariwisata Disporyata,Yelis Rosmiyati, SE diruang kerjanya, Selasa (10/4)
Diungkapkan oleh Yelis, rencananya Pemerintah Kota Depok akan melakukan penutupan jalan yang dimulai dari Jalan Margonda hingga menuju jalur pada jalan yang berada di kawasan Jalan Kartini selama kurang lebih 6 jam, yaitu sejak pukul 06.00 hingga pukul 12.00 wib.
“Pada kegiatan Karnaval dalam menyambut HUT Kota Depok ke-19 nanti akan ada penutupan akses jalan yang dimulai dari pertigaan Juanda hingga ke Jalan Kartini. Startnya dimulai dari lampu merah Ramanda,” ungkap Yelis.
Lebih lanjut lagi, Yelis juga menuturkan telah menghimbau kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta instansi lain untuk berpartisipasi mengikuti giat Karnaval Depok tersebut. Dalam hal ini warga Kota Depok dapat berpartisipasi dalam memeriahkan kegiatan Karnaval nantinya.
“Undangan kegiatan Karnaval ini juga telah kami sampaikan kepada Kabupaten tetangga yang dekat dengan Kota Depok agar mereka bisa turut serta berpartisipasi,” tuturnya.
Di lokasi yang sama, Sekjen Sekber Wartawan Kota Depok, Yohanes mengatakan mendukung penuh adanya kegiatan Depok Festival 2018 memdatang dan Sekber tentunya akan berpartisipasi pada giat Karnaval tersebut.
“Sekber mendukung penuh dan siap berpartsipasi aktif turut mensosialisasikan agenda Depok Festival 2018, biar masyarakat Depok pada tahu dan ikut meramaikan” jelas Yohanes yang diamini Yelis.
Pada gelaran karnaval akan diisi dengan Fashion Street yang menampilkan 19 baju karnaval icon kota Depok dan kendaraan hias. (Ib/Transnews)
327 views