Menu

Mode Gelap
Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Tinjau Pengamanan Natal 2025 di Surabaya Pastikan Perayaan Natal 2025 Berjalan Aman, Forkopimda Sidoarjo Pantau Gereja Proyek Rehabilitasi dan Renovasi Madrasah PHTC Jatim 2 Tahap Finishing, Addendum 14 Hari  Kominfo Jatim Evaluasi Pengelolaan SP4N LAPOR!, Dorong Peningkatan Status Kabupaten/Kota Bupati Sidoarjo Tinjau Longsor Bantaran Sungai di Desa Temu, Instruksikan Penanganan Darurat Perkuat Tata Kelola Digital, Ribuan Desa di Jawa Timur Terima Hibah Komputer dari Korsel

DAERAH

MAJADIGI Dipresentasikan di Kovablik 2025, Kominfo Jatim Paparkan Integrasi 168 Layanan Publik dalam Satu Aplikasi

Avatar photobadge-check


					MAJADIGI Dipresentasikan di Kovablik 2025, Kominfo Jatim Paparkan Integrasi 168 Layanan Publik dalam Satu Aplikasi Perbesar

MAJADIGI Dipresentasikan di Kovablik 2025, Kominfo Jatim Paparkan Integrasi 168 Layanan Publik dalam Satu Aplikasi

SURABAYA, transnews.co.id – Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Jawa Timur menggelar sesi presentasi dan wawancara daring melalui Zoom untuk Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (Kovablik) Jawa Timur 2025, Kamis (27/11/2025).

Salah satu inovasi yang diuji dalam penilaian tersebut adalah aplikasi layanan terpadu MAJADIGI (Majapahit Digital) milik Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Jawa Timur.

Kepala Dinas Kominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin, dalam paparannya menyampaikan bahwa Pemprov Jatim memiliki lebih dari 500 layanan publik dari berbagai perangkat daerah.

Banyaknya layanan membuat masyarakat kerap kesulitan mengingat berbagai akun dan kata sandi. Kondisi itu mendorong lahirnya MAJADIGI sebagai solusi integrasi layanan digital.

“Melalui konsep single sign-on, masyarakat cukup sekali login untuk mengakses seluruh layanan yang terhubung,” jelas Sherlita. Hingga kini, MAJADIGI telah mengintegrasikan 168 layanan dan digunakan lebih dari 5.610 pengguna aktif, menunjukkan meningkatnya kebutuhan publik terhadap layanan digital terpadu.

Aplikasi tersebut juga dilengkapi teknologi Maja AI, yang membantu masyarakat mencari informasi, memberikan evaluasi layanan, serta meningkatkan pengalaman pengguna. Berdasarkan survei internal, MAJADIGI meraih nilai 4,69 untuk tampilan visual dan 4,52 untuk kemudahan akses.

Dalam sesi tanya jawab, salah satu juri, Dr. Muhammad Imanuddin, memberikan apresiasi sekaligus menyoroti aspek maturitas Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), keberlanjutan inovasi di tengah pergantian kepemimpinan, serta kesiapan menghadapi perkembangan teknologi.

Menanggapi hal tersebut, Sherlita menegaskan bahwa seluruh layanan digital Pemprov Jatim wajib menggunakan domain jatimprov.go.id serta melalui uji teknis dan uji keamanan. MAJADIGI juga telah melewati evaluasi dari berbagai kementerian dan lembaga, termasuk Kementerian PANRB, Kominfo, Kemendagri, dan Bappenas sebagai bagian dari integrasi menuju platform nasional INA Digital.

Ia menambahkan, keberlanjutan MAJADIGI terjamin melalui tingginya kebutuhan masyarakat dan komitmen lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Dari 38 kabupaten/kota di Jawa Timur, sebanyak 32 daerah memiliki portal layanan dan kini dalam proses integrasi dengan MAJADIGI. Kominfo Jatim juga rutin melakukan evaluasi tahunan; pada 2024, sekitar 300 aplikasi ditutup karena tidak lagi aktif atau tidak memiliki keberlanjutan pemanfaatan.

Presentasi MAJADIGI ini menjadi bagian dari rangkaian penilaian BRIDA Jatim untuk menentukan inovasi pelayanan publik terbaik di tingkat provinsi.

Baca Lainnya

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

28 Januari 2026 - 12:51

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung

27 Januari 2026 - 19:32

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung

Bupati Sidoarjo Serahkan Pickup dan Stamper ke 18 Kecamatan, Targetkan Jalan Rusak Tuntas Sebelum Lebaran

27 Januari 2026 - 19:30

Bupati Sidoarjo Serahkan Pickup dan Stamper ke 18 Kecamatan, Targetkan Jalan Rusak Tuntas Sebelum Lebaran

Polres Jember Amankan Sejumlah Ranmor Tak Sesuai Spektek Sering Balap Liar

27 Januari 2026 - 10:43

Polres jember amankan sejumlah ranmor
News Trending DAERAH