Partai Golkar Usung Nia-Yogi Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung

Kab Bandung, transnews.co.id-Hj Kurnia Agustina -Drs Usman Sayogi M Si di usung Partai Golkar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung pada pilkada serentak yang akan di helat Desember mendatang.

Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto menyerahkan secara langsung SK No Skep-89/DPP/GOLKAR/VII/2020 tentang Pengesahan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung dari Partai Golkar kepada Hj Kurnia Agustina Dadang M Naser sebagai calon Bupati Bandung dan Drs Usman Sayogi M Si sebagai calon wakil Bupati Bandung pada Minggu 12 Juli 2020.

Dengan diserahkannya SK ini, pasangan Nia dan Yogi dipastikan akan berkontestasi dalam Pilkada Kabupaten Bandung pada Desember 2020 ini.

Beberapa warga termasuk di dunia maya diterapkannya Nia dan Yogi menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati mendapat beragam tanggapan diantaranya soal guru honorer dan perubahan lainnya. 

“Semoga, pasangan ini bisa memberikan program-program yang dapat lebih mensejahterakan masyarakat sekaligus melanjutkan pembangunan yang saat ini sudah baik,” ujar Warga. (Yat) Editor: Nas

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/ atau berita tersebut di atas, Silahkan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagai-mana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com