Menu

Mode Gelap
Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Tinjau Pengamanan Natal 2025 di Surabaya Pastikan Perayaan Natal 2025 Berjalan Aman, Forkopimda Sidoarjo Pantau Gereja Proyek Rehabilitasi dan Renovasi Madrasah PHTC Jatim 2 Tahap Finishing, Addendum 14 Hari  Kominfo Jatim Evaluasi Pengelolaan SP4N LAPOR!, Dorong Peningkatan Status Kabupaten/Kota Bupati Sidoarjo Tinjau Longsor Bantaran Sungai di Desa Temu, Instruksikan Penanganan Darurat Perkuat Tata Kelola Digital, Ribuan Desa di Jawa Timur Terima Hibah Komputer dari Korsel

Pemkab Jember Gercep, Bantu Rumah Wartawan GWI Jember yang Ambruk

Avatar photobadge-check


					Bagian dalam rumah yang Ambruk Perbesar

Bagian dalam rumah yang Ambruk

JEMBER, transnews.co.id – Kediaman Agus Sugiyanto seorang wartawan yang tergabung dalam Gabungan Wartawan Indonesia (GWI) Jember, tiba-tiba Ambruk begitu saja tanpa penyebab pasti pada Sabtu pagi, (8/11/2025)

Hal itu diketahui oleh Winarsih, istri dari Agus Sugiyanto, setelah menyiapkan sarapan, lalu ia mengantar anaknya ke sekolah dasar di dekat rumah. Kemudian ia kembali ke rumah. Winarsih langsung menuju ke dapur untuk mencuci piring dan gelas yang kotor. Sementara Agus berada di ruang tamu, tiba-tiba terdengar suara ‘krak’, seperti suara kayu yang bergeser. Winarsih segera melaporkan hal tersebut kepada suaminya.

Tembok pembatas ruang tengah dengan dapur roboh. Beruntung Winarsih baik-baik saja. Agus meloncat dari tempat duduknya, bergegas menuju dapur untuk melihat kondisi istrinya.

Lalu ia membantu mengevakuasi ke luar rumah. Tetangga yang mendengar langsung berhamburan datang menolong Agus dan istrinya. Rumahnya berada di perkampungan padat di Dusun krajan gang 1 No. 10. RT 02 RW 013 Kauman Selatan Desa Ambulu, sekira 100 meter arah selatan dari Masjid Jami di Kecamatan Ambulu.

Kemudian Agus menelpon saudara, teman dan perangkat desa setempat. Kebetulan adik kandungnya, yang biasa kulakan ikan segar, mampir ke sana. Adiknya kaget dan ikut membantu membersihkan puing-puing atap dan tembok.

Seorang anggota Tagana yang rumahnya tidak jauh dari sana langsung datang membantu bersihkan puing-puing. Agus sempat merekam kondisi dapur pasca roboh. Video itu dishare ke WA grup GWIJEMBER.

Lalu anggota GWI Jember menghubungi Dinas Sosial, BPBD, hingga PU BM SDA untuk meminta pertolongan. Tidak butuh waktu lama, 1 sak semen bantuan dari Dinas PU BM SDA datang ke rumah itu.

Teman-teman wartawan datang satu per satu sambil membawa bantuan, meski tidak besar tapi setidaknya memberikan semangat bagi Agus. Lalu datang 2 petugas assessment Dinas Sosial. Ditanya petugas berapa kerugian akibat ambruknya atap dapur, Agus menjawab, “Kisaran 25 juta mas.”

Beberapa menit kemudian bantuan dari BPBD datang. Tim reaksi cepat yang dipimpin Ferry membawa bantuan berupa peralatan memasak, timba dan satu kotak peralatan lain. Menjelang siang bantuan dari Dinas Sosial juga datang membawa 2 paket sembako, 1 kotak peralatan dapur keluarga dan 2 dus mie instan.

Agus di lingkungan rumahnya dikenal sebagai seorang wartawan yang baik, ramah dan suka membantu warga. Lewat karya tulisannya menyebarkan informasi-informasi program pemerintah Kabupaten Jember dan kontrol sosial. Pada malam harinya, warga sekitar mengadakan pengajian, berdoa untuk keselamatan Agus sekeluarga.

Baca Lainnya

Gandeng LUKW UMJ, SWI Siap Gelar Uji Kompetensi Wartawan di Berbagai Daerah

28 Januari 2026 - 21:22

Gandeng LUKW UMJ, SWI Siap Gelar Uji Kompetensi Wartawan di Berbagai Daerah

PLN Rampungkan Recovery IBT 4 GITET 500 kV Cilegon Baru, Perkuat Keandalan Sistem Kelistrikan

28 Januari 2026 - 16:56

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

28 Januari 2026 - 12:51

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung

27 Januari 2026 - 19:32

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung
News Trending DAERAH