Menu

Mode Gelap
Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Tinjau Pengamanan Natal 2025 di Surabaya Pastikan Perayaan Natal 2025 Berjalan Aman, Forkopimda Sidoarjo Pantau Gereja Proyek Rehabilitasi dan Renovasi Madrasah PHTC Jatim 2 Tahap Finishing, Addendum 14 Hari  Kominfo Jatim Evaluasi Pengelolaan SP4N LAPOR!, Dorong Peningkatan Status Kabupaten/Kota Bupati Sidoarjo Tinjau Longsor Bantaran Sungai di Desa Temu, Instruksikan Penanganan Darurat Perkuat Tata Kelola Digital, Ribuan Desa di Jawa Timur Terima Hibah Komputer dari Korsel

DAERAH

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung

Avatar photobadge-check


					Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung Perbesar

Bupati Subandi Sidak Pembangunan Rumah Pompa Kedungpeluk, Pastikan 14 Februari Rampung

SIDOARJO, transnews.co.id -Bupati Sidoarjo, H. Subandi bersama jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Bina Marga (PUBMSDA) Kabupaten Sidoarjo, serta unsur Forkopimka Candi meninjau langsung ke lokasi pembangunan rumah pompa Kedungpeluk yang diproyeksikan sebagai salah satu upaya strategis dalam mengatasi banjir di kawasan Tanggulangin dan Candi. Selasa (27/1/2026).

Berdasarkan hasil inspeksi mendadak (sidak) tersebut, progres pembangunan rumah pompa Kedungpeluk telah menunjukkan kemajuan signifikan dengan capaian progres sekitar 70 persen.

Bupati Sidoarjo Subandi mengatakan, bahwa pembangunan rumah pompa ini menjadi kunci penting dalam mengurai banjir, khususnya dengan mengalirkan debit air ke Sungai Mbah Gepuk.

Tujuan membangun Dam Kedungpeluk ini adalah untuk mengurai banjir yang ada di Tanggulangin dan Candi.

” Mudah-mudahan kalau nanti sudah selesai, tensi banjir bisa kita buang ke Sungai Mbah Gepuk. Terang Subandi

Subandi mengakui, sebelumnya sempat ada evaluasi keras terhadap pelaksanaan proyek karena progres dinilai berjalan lambat. Karena ia kepingin kalau ini tepat waktu, dan selesai kerjaan.
Namun, hasil sidak kali ini menunjukkan perkembangan yang cukup signifikan.

” Hari ini progresnya sudah bagus, sudah 70 persen. Pekerjaan yang paling sulit itu justru sudah selesai. Sekarang tinggal pengerjaan bagian atas dan itu tidak mengganggu konstruksi bawah,” jelasnya.

Ia menegaskan, bahwa target penyelesaian proyek tetap sesuai jadwal.

Subandi berharap, seluruh pekerjaan dapat rampung pada 14 Februari mendatang.

Ia juga meminta jajaran Dinas PUBMSDA segera menuntaskan pembenahan tanah yang ada di beberapa titik.

“:Saya minta tanggal 14 Februari ini sudah selesai semua. Nanti besi-besinya ditarik agar dam bisa langsung difungsikan,” tegasnya.

Selain pembangunan rumah pompa, Pemkab Sidoarjo juga akan melakukan
normalisasi sungai hingga ke muara.

Langkah ini dinilai penting agar aliran air benarbenar lancar dan pompa bisa bekerja lebih fleksibel saat curah hujan tinggi.

Subandi berharap cuaca dalam beberapa pekan ke depan bersahabat sehingga proses pengerjaan tidak terkendala hujan deras. Ia juga mengapresiasi para pekerja di lapangan yang terus berupaya menyelesaikan proyek sesuai target, dengan dibangunnya dam ini banjir di Tanggulangin dan Candi bisa terurai. Itu harapan kita bersama.

Baca Lainnya

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

28 Januari 2026 - 12:51

Rapimnas I IKAPJ Jadi Momentum Penguatan Jejaring Alumni dan Industri

Bupati Sidoarjo Serahkan Pickup dan Stamper ke 18 Kecamatan, Targetkan Jalan Rusak Tuntas Sebelum Lebaran

27 Januari 2026 - 19:30

Bupati Sidoarjo Serahkan Pickup dan Stamper ke 18 Kecamatan, Targetkan Jalan Rusak Tuntas Sebelum Lebaran

Polres Jember Amankan Sejumlah Ranmor Tak Sesuai Spektek Sering Balap Liar

27 Januari 2026 - 10:43

Polres jember amankan sejumlah ranmor

IPPM Sidoarjo Sampaikan Aspirasi ke Komisi B DPRD, Dorong Pemberdayaan Pedagang Pasar Malam

27 Januari 2026 - 00:10

IPPM Sidoarjo Sampaikan Aspirasi ke Komisi B DPRD, Dorong Pemberdayaan Pedagang Pasar Malam
News Trending EKBIS