Kecelakaan Lalin: Truk Muatan Bata Merah Tindih Xenia Di Tangerang

Tangerang,transnews- Selasa malam (06/08/19) peristiwa beban bawaan truk menimpa minibus kembali terjadi setelah kejadian mengenaskan awal bulan ini di jl.Imam Bonjol, Karawaci kemarin.

Truk yang bermuatan bata ringan melintas di Juanda, kec. Neglasari dekat AirNav Kota Tangerang, tiba-tiba saja ban truk anjlok saat melintas melawan arus dan isi muatan terlempar keluar.

Naasnya, Xenia bernopol B 2405 BKX tak bisa menghindar dari isi muatan truk dan tertimpa.

Saksi mata M. Udaeri menuturkan bahwa truk yang melintas dari jalan Marsekal Suryadarma menuju Kota Tangerang harusnya memutar arah di jalan Juanda.

“Truk itu harusnya memutar arah di jalan Juanda, tapi lawan arah. Apesnya mobil Xenia masuk tepat di belokan jalan Juanda dan akhirnya kecelakaan terjadi,” ucap Ubaedi, petugas keamanan AirNav.

Ubaedi menambahkan tak ada korban jiwa di dalam tragedi ini. Hanya kerugian materi yang dialami.

“Kerugian materi saja. Korban jiwa nihil,” tuturnya.

Jalan yang tak rata dan stabil disinyalir Ubaedi menjadi penyebab kecelakaan. Hingga supir tak bisa mengendalikan truk dengan baik.

Petugas kepolisian pun bergerak cepat untuk mengevakuasi bata-bata ringan. Dan membawa kedua kendaraan berserta supirnya ke Polres Metro Tangerang, untuk didata dan dimintai keterangan. (Angri-Benus)

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/ atau berita tersebut di atas, Silahkan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagai-mana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com