Pangdivif 2 Kostrad Pimpin Rombongan Ziarah ke TMP Untung Suropati

Reporter: YN
Editor: DM
Doc. Penkostrad
Doc. Penkostrad

MALANG, transnews.co.idPanglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayor Jenderal TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr. (Han)., memimpin acara ziarah Rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Untung Suropati Kota Malang, Senin (04/03/2024). Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kostrad.

Ziarah ini dihadiri oleh Kasdivif 2 Kostrad, Ir Divif 2 Kostrad, Para Asisten Kasdivif 2 Kostrad, Para Waas Kasdivif 2 Kostrad, para Danstajar Divif 2 Kostrad Wilayah Malang Raya serta ketua Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad beserta pengurus.

Rangkaian kegiatan ziarah dimulai dengan laporan perwira acara, penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga oleh pimpinan rombongan, penghormatan terakhir, tabur bunga yang diikuti oleh seluruh peserta ziarah, kegiatan foto bersama, penulisan buku tamu dan di akhiri dengan laporan perwira acara.

Selain untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kostrad, acara ziarah ini dilaksanakan secara rutin di setiap tahunnya untuk mengenang jasa para pahlawan dan sekaligus mendoakan atas jasa perjuangan dan pengorbanan demi menjaga dan mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sumber: Penkostrad

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com