Polantas Tendang Pengendara Saat Tilang Arogan

Tangerang,Transnews- Tindakan anggota Polantas menendang pengendara motor di Cibadak Banten, hampir saja membuat nyawa melayang sia sia.

Awalnya Lantas Polres Tangerang menggelar razia pelanggaran lalu lintas dan menindak salah seorang pengendara yang tak memakai helm,Jum’at (30/8/19).

Brigadir DD sedang menindak salah satu pelanggar yang menggunakan motor matik. Saat itulah Brigadir DW melihat dan meminta pengendara RX King untuk berhenti.

Namun ketika pengendara pertama sedang berdebat dengan Brigadir DD, Brigadir DW tiba-tiba saja menendang dan membuat pengendara RX King jatuh tersungkur.

Jatuhnya pengendara RX King itu hampir saja membuat nyawanya terancam, sebab posisi jatuhnya di belakang mobil yang tengah berjalan.

Brigadir DW terpaksa melakukan aksi tersebut, dikarenakan pengendara RX KIng tersebut berusaha melarikan diri. Dan begitu diperiksa tak ada surat-surat yang berlaku bagi pengendara bermotor.

Tetapi tetap saja, aksi tersebut tak dibenarkan. Selain membahayakan juga tak menunjukkan profesionalitas yang sepantasnya.

Wakapolres Tangerang AKBP Komarudin mengkonfirmasi kan saat ini kedua lantas tersebut sedang dalam pemeriksaan di Paminal Polres Tangerang.

“Anggota saat ini sedang dalam pemeriksaan berserta barang bukti yang telah kami dapatkan,” tandasnya.

AKBP Komarudin pun menyayangkan aksi kedua anggota Lantas tersebut, yang sedikit mencoreng lembaga kepolisian.(AE)

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/ atau berita tersebut di atas, Silahkan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagai-mana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com