Bank Indonesia Tasikmalaya Bahas Isu Stategis Pengembangan Pertanian Produktif, Industri Pengolahan dan UMKM

Tasikmalaya,transnews.co.id-Pemkab Tasikmalaya akan menjadikan Bank Indonesia sebagai salah satu mitra stategis dalam perumusan kebijakan pemerintah daerah khususnya dalam perekonomian.

Demikian diungkapkan Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto saat nemerima Audiensi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya Darjana di ruang kerja Bupati Tasikmalaya, Senin (10/5/2021).

Dalam audiensi itu beberapa isu strategis penting dibahas antara lain sinergi program yang telah berjalan pada pengembangan pertanian produktif, industri pengolahan dan UMKM.

BACA JUGA :  Jelang Idulfitri, Kemenperin Gandeng BI Fasilitasi Penukaran Uang Pecahan

Bupati Ade mengatakan ditengah beragam keterbatasan dan tantangan yang ada, peran Bank Indonesia menjadi hal yang menggembirakan.

“Semoga sinergi antara kedua belah pihak dapat menguatkan pembangunan di Kabupaten Tasikmalaya ke depan,”harap Bupati.

Menanggapi hal itu Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya,Darjana, menjelaskan bahwa Kabupaten Tasikmalaya memiliki potensi luar biasa untuk dikembangkan demi kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Bank Indonesia mempunyai beberapa program yang dapat disinergikan lebih lanjut dengan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya,”kata Darjana.

BACA JUGA :  Jelang Idulfitri, Kemenperin Gandeng BI Fasilitasi Penukaran Uang Pecahan

Darjana menyampaikan bahwa hasil audiensi ini akan ditindaklanjuti pihak Bank Indonesia dengan beberapa kegiatan.

“Semoga sinergitas ini akan membawa manfaat bagi kesejahteraan masyarakat dan kelangsungan pembangunan di Kabupaten Tasikmalaya,” pungkasnya.(CB/WH)Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait