DAERAH  

Gubernur Sumsel Dianugerahi Sabuk Hitam Kehormatan DAN 6

Palembang, Transnews.co.id – Penganugrahan DAN 6 yang diterima Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru dari Institut Karate-Do Indonesia (Inkai), dilakukan di sela-sela Gashuku atau latihan bersama karate di Gedung Serbaguna Asrama Haji Palembang, Sabtu (18/12/2021).

“Ini merupakan suatu kehormatan bagi saya. Karena tidak semua orang bisa dianugrahi sabuk kehormatan ini,” kata HD.

Dia mengungkakan, sabuk hitam kehormatan DAN 6 tentu menjadi semngat banyinya untuk terus berkontibusi dalam memajukan Inkai khususnya di Sumsel.

baca juga :   Wujudkan Smart City, Palembang akan Sediakan WiFi Gratis

“Ini menjadi tanggung jawab saya mengemban amanah agar citra Inkai Sumsel semakin baik,” tuturnya.

Diketahui, dianugrahinya DAN 6 tersebut karena Gubernur Herman Deru memiliki andil besar untuk kemajuan Inkai. Atas jasa-jasanya itulah, Inkai pun menganugrahinya sabuk kehormatan tersebut.

baca juga :   Bentuk Satgas, Gubernur Sumsel Pastikan Kawal HET Minyak Goreng Curah

Sejatinya, pengahargaan tersebut diberikan Ketua Umum Inkai Laksda TNI Ivan Yulivan. Hanya saja, karena ada sedikit kendala, penganugrahan tersebut dilakukan oleh pengurus Inkai Sumsel.

Tampak hadir dalam kegiatan itu, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Sumsel Rosidin Hasan, Ketua Dewan Guru Harmen Lukas Tompodung dan sejumlah pengurus Inkai lainnya.

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/ atau berita tersebut di atas, Silahkan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagai-mana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com