DAERAH  

Wagub Emil: Jatim Lokomotif Perekonomian Nasional

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, saat memberikan keterangan pers usai menjadi pembicara di East Java Economic Forum (EJAVEC) ke 8 di Bank Indonesia Jatim.

Surabaya, Transnews.co.id – Ekonomi di Jawa Timur saat ini dapat dikatakan sebagai lokomotif perekonomian nasional. Hal tersebut, karena Jawa Timur menjadi penyumbang perekonomian terbesar kedua pada Produk Domistik Buto (PDB) Indonesia dengan kontribusi sebesar 14,44%.

“Jawa Timur juga berkontribusi sebesar 24,93% terhadap pertumbuhan ekonomi di pulau Jawa,” Kata Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak, saat menjadi pembicara di East Java Economic Forum (EJAVEC) ke 8 yang diselenggarakan Bank Indonesia Jatim secara hybrid pada, Kamis (04/11/2021).

Wagub mengatakan, pertumbuhan ekonomi Jatim pada triwulan II – 2021 sebesar 7,05%. Sektor konsumsi, investasi, dan vaksinasi menjadi kunci pemulihan ekonomi di Provinsi Jawa Timur. Hal tersebut dikarenakan sebanyak 57,25% Produk Domistik Regional Bruto (PDRB) Jawa Timur 2021 telah berkontribusi melalui strategi empowerment dengan melakukan penguatan pada UMKM, Bumdes, kredit dana bergulir, dan lain sebagainya. Selain itu, sebanyak 25,98% PDRB Jawa Timur telah melakukan strategi dalam peningkatan daya tarik investasi.

baca juga :   Percepatan Pemulihan Ekonomi, Gubernur Khofifah Serahkan DIPA Tahun 2022 Kepada Kepala Daerah

Pertumbuhan ekonomi Jawa Timur pada triwulan II- 2021, menunjukan pemulihan di hampir seluruh sektor dengan angka yang positif. Di antaranya termasuk sektor serindustrian, sektor pariwisata sektor perdagangan. Diharapkan pada triwulan III-2021 angkanya akan keluar besok menunjukkan hasil yang baik dan pada triwulan IV-2021 nanti bisa terus digenjot.

baca juga :   Wagub Emil Pastikan Pemprov Jatim Dukung Program Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan dan Anak

“Percepatan dan perluasan akses vaksinasi Covid-19, dapat menjadi tumpuan utama dalam pemulihan ekonomi di Jawa Timur. Vaksinasi pada pegawai dan pekerja di pabrik inilah yang menjadi salah satu hal yang mendorong pulihnya sektor perekonomian Jawa Timur,” ungkap Wagub Jatim.

Wagub Jatim, juga menambahkan di era pandemi telah terjadi pola pergeseran sosial ekonomi. Pola-pola tersebut diantaranya yaitu gaya hidup baru tinggal di rumah dengan aktivitas working living playing, aktualisasi diri dan esteem berada di dasar piramida, segala aktivitas mulai beralih menggunakan media virtual/digital, semakin banyak masyarakat yang memiliki rasa sosial dan empati yang tinggi.

baca juga :   Musda ke VI DPD Partai Demokrat Jatim, Hasilkan Calon Pasangan Ketua Emil - Bayu

Pada acara tersebut, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menerima prosiding dari Kepala Perwakilan BI Provinsi Jawa Timur Budi Hatono yang berisi karya 19 finalis terbaik EJAVEC 2021 yang nantinya dapat membantu keberhasilan terhadap akselerasi pemulihan ekonomi dan sosial Jawa Timur pasca pandemi Covid-19.(hd)

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/ atau berita tersebut di atas, Silahkan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagai-mana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com